Inilah Jalan Paling Mengerikan di DuniaPernahkah Anda melintasi sebuah jalan dan berpikir seperti apa jalan yang paling berbahaya di dunia? Rupanya jalan itu benar-benar ada di India. Lalu seperti apa saat melintasinya?
Jalanan mematikan itu berada di jalur Rohtang yang membelah pegunungan Himalaya di ketinggian 3.978 m. Rohtang sendiri dalam bahasa setempat berarti "gundukan mayat" karena banyaknya orang tewas saat melalui jalur tersebut di cuaca buruk. Jalur itu menghubungkan lembah Kullu dengan Spiti di Himachal Pradesh, India.
Jalur Rohtang sendiri sudah berbahaya namun ada satu titik jalan yang diklaim sebagai yang paling mematikan di dunia. Jalan itu tepatnya terletak di Killar, lembah Pangi, menuju ke Kishtwar. Jalan setapak itu mirip sebuah cerukan yang dipahat di tepian gunung batu.
Ukuran jalan mematikan itu hanya cukup dilintasi satu kendaraan tanpa pagar pengaman sehingga kendaran bisa langsung terjun ke jurang jika selip satu inci saja. Maka jika Anda naik mobil melintasi jalan itu akan langsung melihat sungai di dasar jurang ketika melongokkan kepala dari jendela.
Kengerian bertambah karena rendahnya atap tebing di atas jalan diapit dinding batuan tajam menonjol. Tak sampai di situ, jalanan semakin sulit dilalui karena bukan aspal dan penuh rontokan batu padahal jalur sangat berkelok-kelok. Saat cuaca buruk biasanya sering terjadi longsoran yang menambah berbahaya jalur ini.
Tak heran, bagi orang yang baru pertama melintas di sana harus didampingi penduduk setempat yang sudah familiar. Meski paling mematikan namun jalur Rohtang selalu padat, bahkan tak jarang hingga terjadi kemacetan panjang. Apakah Anda juga ingin merasakan sensasi melintasi jalur Rohtang?
Inilah video saat melintasi jalur Rohtang:
Sumber Sumber : http://www.sekedar-tahu-saja.com/2013/11/inilah-jalan-paling-mengerikan-di-dunia.html
Demikianlah informasi yang dapat Kami sampaikan. Semoga bermanfaat dan Beguna Hendaknya Buat anda semua pengunjung Blog Ini. dan Terima kasih kepada Sobat Semua yang telah membaca artikel
Inilah Jalan Paling Mengerikan di Dunia
Artikel Terkait: